Tips melawan Twins Wardens, The Reaper, Jose dan Lavenza, (Persona 5 Royal dengan DLC Persona: Izanagi No-Okami Picaro dan juga No DLC) [Harus NG+]

Hallo semuanya, setelah post kemarin tentang Persona 5 (vanilla) vs Persona 5 Royal, gue mau bahas cara melawan Lavenza yang merupakan another boss fight di Persona 5 Royal. Sejatinya, Persona 5 Royal mempunayi 4 boss fight:

- Twins Wardens

- The Reaper

- Jose

- Lavenza

 

Kali ini gue bakal ngasih kalian tips buat ngelawan mereka semua dengan DLC ataupun tidak ya. 

1. Pastinya gue menyarankan kalian untuk melawan di New Game+ atau NG+ , agar kalian bisa nge-craft Satanael dan bisa max confidant dulu semua, terus kalian udah dapat semua Will Seed. Confidant yang menurut gue sangat dibuthkan untuk lawan mereka adalah Twin Wardens, Akechi, Futaba, Haru, Hifumi, Mishima, Kasumi/Sumire. Kenapa mereka?

- Twins Wardens: Agar kalian bisa nge-craft persona yang levelnya lebih gede dari level kalian sekarang.

- Akechi: Biar kalian dapat true ending Persona 5 Royal, karena lawan Lavenza itu adanya di 3rd Semester.

- Futaba: biar bisa melindungi kalian, memberikan bantuan support buff seperti concentrate, heat riser, charge, nambah HP dan SP. Lebih gokil lagi kalau kalian udah bangkitin persona ke-2 pas lawan Twins Wardens dan ke-3 pas lawan Lavenza. 

- Haru: Mapsiodyne Haru lebih kuat dari pada Joker, kemudian Haru bisa memberikan critical hit dan down kepada musuh dengan skill one-shot kill. Haru lebih baik dibawa ketika  bertarung lawan Lavenza. Kalian juga bisa meminta haru untuk menanam Onion Star.

- Hifumi: Buat nge-craft Lucifer, di mana Lucifer dibutuhkan buat nge-craft Satanael.

- Mishima: Agar anggota atau party yang gak ikut bertarung mendapatkan EXP 100% (ini bisa terjadi ketika kalian sudah max dengan Mishima)

- Kasumi/Sumire: Bisa memberikan buff Critical dengan Brave Step dan juga Critical hits+down kepada musuh dengan skill Sword Dance. Kasumi dibawa ketika pertarungan dengan Lavenza dan lebih baik dilakukan ketika kalian sudah max dengan Kasumi dan juga membangkitkan 2nd Persona Kasumi.

2. Beli beberapa perlengkapan battle di Tanaka's Shady Commodities. Cara mengakses Tanaka's Shady Commodities adalah menyelesaikan misi Futaba dan ngajak Futaba ke Akihabara. Di sana kalian bisa beli sebuah tools buat memperbaiki broken laptop yang kalian beli di toko 2nd hand di dekat LeBlanc (toko yang dijada oleh bapak-bapak tua, tokonya juga jual game consol buat naikin social stats kalian). Beli Wind Jewel, di mana ini bakal memberika skill angin sebesar 150dmg kepada lawan. Untuk list Tanaka's Shady Commodities bisa dilihat di link ini: List Rank Tanaka's Shady Commodities P5R .

Kemudian beli medicine di Takemi biar kalau tim kalian mati, bisa kalian lakukan revival. Kalian juga rajin-rajin bikin kopi di LeBlanc, biar dapat menambahkan SP sebanyak 50 (kalau belum max) dan 100 (kalau sudah max ke Sojiro) untuk satu Party.

3. Persiapan beberapa persona yang mempunyai kemampuan Concentrate/Charge, buff/debuff (heat riser dan delibitate), Almighty, Critical Hits, dan juga bisa memberikan ailments kepada musuh. Persona-persona yang menurut gue sangat-sangat bagus adalah:

- Satanael (Almighty): Megidolan dan Black Viper

- Raoul (Ailments) & buff: (Sleep) Phantom Show & Heat Riser

- Tank build Persona untuk buff dan debuff, gue di sini pakai Fafnir: Concentrate, Charge, Debilitate

- Izanagi No-Okami Picaro (Almighty): Myriad Truhts (all stats level must max, biar lebih enak dan sinkron dengan level Joker)

- Lucifer (Almighty): Morning Star.

 4. Level setiap party. Lakukan ini semua ketika di Level 60 ke atas, lebih tepatnya pas di Okumura atau Sae. Kalau kalian ingat di post gue sebelumnya, untuk mencapai level dengan cepat, bisa dilakukan dengan memakain aksesori Team Glasses yang bisa kalian dapatkan di DLC gratis pemberian Atlus di Playstation Store. Kalian bisa lihat di sini DLC gratisnya:  

- Reg US: DLC free Untuk Reg 1 (US)

- Reg UK: DLC free Untuk Reg 2 (UK)

- Reg IND: DLC free Untuk Reg 3 (IND)


Kalau sudah kalian lakukan, ini adalah part gue buat masing-masing lawan:

 

THE REAPER:

- (All Party Lv. 60+) dan sudah bangkit 2nd Persona. Biarkan Reaper ambush kalian dan dengan begitu Reaper hanya punya satu giliran, bukan dua.:

- Party:
Ren, Ryuji, Makoto, Yusuke.

- Aksesori: 

Ren memakai Gambler's Foresight, jika pakai ini Ren akan langsung Concentrate jadi kalian bisa langsung mnenyerang The Reaper diputaran pertama. Saran gue pakai Megidolan atau Black Viper (jika kalian gak punya persona DLC seperti Izanagi No-Okami Picaro). Aksesoris Gambler's Foresight bisa kalian dapatkan dari mengumpulkan will seed di palace Sae Niijima dan membawanya ke Jose di mementos.

Ryuji memakai President's Insights, ditujukan untuk memberikan buff concentrate kepada Joker. President;s Insights bisa kalian dapatkan dengan mengumpulkan will seed di palace Okumura. 

Makoto memakai Vault Guardian, ditujukan untuk memberi buff defense kepada semua party. Bisa didapatkan dengan mengumpulkan will seed di Kaneshiro Palace.

Yusuke gue jarang memakaikan Yusuke Aksesori, tugas dia juma buat kasih serangan fisik dan menaikan accuracy gue.

- Jalanannya pertandingan:

The Reaper bakal Concentrate kalian. Serang The Reaper pakai skill almighty (seperti megidolan, black viper, atau Myriad Truths). Lalu lanjutkan dengan memberikan defense kesemua party menggunakan Makoto, gunakan Ryuji untuk membuat kalian concentrate, dan berikan buff masukukaja dari Yusuke kepada Ren. Lakukan lagi berulang, jika ada yang mati... hidupkan kembali, tetapi usahakan jangan Ren atau kalian yang hidupi. Gue saranin Yusuke aja ditugasin buat recovery.

 

TWINS WARDENS

- (All party Lv.60+) dan sudah bangkit persona 2nd. 

- Party:
Ren, Ann, Ryuji, Yusuke.  

Aksesori:

Hampir sama dengan di atas, kecuali Ann. Gue kasih Ann Tyrant Will dan bisa ditemukan di Palace Shido. Aksesori ini cuma bisa kalian dapatkan ketika NG+ ya buat ngelawan Twins Wardens.

- Jalannya pertandingan:

Karena kalian sudah mendapatkan concentrate dari Gambler's Foresight, kalian bisa langsung menyerang Twins Wardens dengan Almighty skill seperti Megidolan. Kenapa gak gue sarankan Black Viper? karena lebih baik dua-duanya langsung diserang. Lebih bagus lagi kalau kalian punya Izanagi No-Okami Picaro. Lalu, debuff attack twins wardens dengan Ann. Concentrate Ren dengan Ryuji menggunakan President Insight dan kemudian, berikan masukukaja oleh Yusuke kepada Ren. 

Di putaran kedua, tugas Ann agak lebih berat. Selain dia kerja untuk debuff Twins Wardens sekarang tugasnya juga nge-charge Ren menggunakan passive yang dia dapatkan dari aksesori Tyrant Will yang kita pakaikan ke Ann. Bawa Yoshitsune ke sini, gunakan Hassaou Tobi, bergantian dengan Megidolan. Kalian harus serang barengan terus, jangan sampai miss.

 

JOSE:

- (All Party Lv. 70/80+) dan sudah bangkit 2nd/3rd Persona.

- Party:
Ren, Akechi, Makoto, Yusuke.

- Aksesori: 

Ren memakai Gambler's Foresight, jika pakai ini Ren akan langsung Concentrate jadi kalian bisa langsung mnenyerang The Reaper diputaran pertama. Saran gue pakai Black Viper (jika kalian gak punya persona DLC seperti Izanagi No-Okami Picaro). Aksesoris Gambler's Foresight bisa kalian dapatkan dari mengumpulkan will seed di palace Sae Niijima dan membawanya ke Jose di mementos.

Akechi memakai President's Insights, ditujukan untuk memberikan buff concentrate kepada Joker. President's Insights bisa kalian dapatkan dengan mengumpulkan will seed di palace Okumura. 

Makoto memakai Vault Guardian, ditujukan untuk memberi buff defense kepada semua party. Bisa didapatkan dengan mengumpulkan will seed di Kaneshiro Palace.

Yusuke gue jarang memakaikan Yusuke Aksesori, tugas dia juma buat kasih serangan fisik dan menaikan accuracy gue.

- Jalanannya pertandingan:

Jose bakal nge-drift dulu dan ini sakit banget, nyawa party kalian bisa langsung setengah. Oleh karena itu, setelahnya hal dulu. Kemudian Akechi kalian gunakan untuk debilitate Jose dan Yusuke buat masukukaja. Jose kemudian bakal nyerang kalian dan baru setelah itu kalian concentrate memakai Fafnir (build tank, buff and debuff: untuk lihat, bisa kalian periksa di post sebelumnya). Megidolan, Jose menggunakan Akechi dan kemudian defense Makoto atau Yusuke.

Hati-hati dengan serangan almighty dari Jose. Defense vault guardian agak uselss dengan serangan ini. Jangan lupa heal. Kalian serang terus dengan kombinasi concentrate-masukukaja-debilitate-Black Viper. Niscaya Jose bakal mati. 

(Lebih bagus jika kalian bisa dpaat baton pass juga!)

 

LAVENZA:

- (All Party Lv. 90+) dan sudah bangkit 2nd serta 3rd Persona. All baton pass member party harus lv.3 dan level tehcnical damage sudah lv.4. Kalian bisa naikin Baton Pass dan Tehcnical damage di Darts and Billiard.

- Party:
(Futaba 3rd Persona), Ren, Akechi, Haru, Kasumi

- Aksesori: 

Ren memakai Gambler's Foresight, jika pakai ini Ren akan langsung Concentrate jadi kalian bisa langsung mnenyerang The Reaper diputaran pertama. Saran gue pakai Black Viper (jika kalian gak punya persona DLC seperti Izanagi No-Okami Picaro). Aksesoris Gambler's Foresight bisa kalian dapatkan dari mengumpulkan will seed di palace Sae Niijima dan membawanya ke Jose di mementos.

Akechi (wajib max confidant) memakai President's Insights, ditujukan untuk memberikan buff concentrate kepada Ren. President's Insights bisa kalian dapatkan dengan mengumpulkan will seed di palace Okumura. 

Kasumi (wajib max confidant & 2nd Persona) memakai null curse/bless, aksesori dari DLC free. Kalau gak salah nama aksesorinya dalah St.Hermelin.

Haru (wajib max coinfidant & 3rd Persona) seterah pakai aksesori apa aja, yang penting dari will seed. Kalau mau pakai Tyrant Wills aja atau Vault Guardian.

Futaba (wajib max confidant & 3rd Persona) Futaba di sini gue pakaikan Money Boost.

 

Jalannya pertandingan:

Lavenza mempunyai 4 fase dalam bertanding. Fase pertama pertandingan tugas kalian adalah memberikan damage besar dan critical hits+down. Gue sih menyarankan kalian untuk pakai Izanagi No-Okami Picaro. Karena Lavenza mempunyai sifat yang sama juga seperti Izanagi No-Okami Picaro, yaitu sama-sama dapat ngurangin damage. Jadi walau Izanagi No-Ookami Picaro ini terlampau OP, kalau dipakai lawan Lavenza bakal turun OP-nya. 

Saran gue kalian harus punya serangan yang bisa nyerang berkali-kali. Seperti Hassou Tobi dan Myriad Truths. Persona yang gue saranin sih, Baal (wind attack), Satanael (Almighty), Izanagi No-Okami Picaro (Almighty), Yoshitsune (Physical attack). 

Fase 1:

Lavenza kuat pakai serangan apapun kecuali Almighty. Megidolan gak cukup, untuk ngalahin dia. Jadi pertama kali Lavenza akan menggunakan dekaja kepada kita dan setelah itu heat riser. Kalian punya pilihan, serang Lavenza atau debilitate Lavenza. Gue sih lebih baik debilitate dulu dan setelah itu kalian debilitate lagi oleh Akechi. Serang pakai One-shot kill Haru. Pas down jangan all out attack. Baton Pass ke Joker dan serang Lavenza. Kemudian serang Lavenza menggunakan Sword Dance Kasumi. Kesempatan buat dapatkan Tehcnical Damage dari Kasumi itu 11:12. Kadang bisa kadang nggak. Kalau misalnya Lavenza kena Tehcnical damage dan down, kalian baton pass ke Joker. Gue saranin serangan kedua adalah Almighty. 

Kalau nyawa Lavenza sudah habis 15% dia bakal mulai fase ke-2

Fase 2: 

Lavenza lemah dengan ailments. Gue menyarankan berikan ailments yang bisa ngasih sleep atau rage. Ketika Lavenza kena ailments, dia bakal mudah buat dikasih Tehcnical damage dan juga down. Kalian serang Lavenza berulang dengan memberinak ailments dan juga tehcnical damage hingga nyawanya habis 47% dan di sini dia bakal mulai fase 3.

Fase 3:

Fase di mana kalian harus menyelesaikan pertandingan, sebelum terlambat. Lavenza bakal resist dan rpl kepada semua skill di putaran pertama fase 3. Jadi di sini hanya tuganya Joker dan Akechi buat kasih almighty yang sakit. Tugas Akechi juga agak susah, selain memberikan Joker passive concentrate, dia juga harus memberikan passive debilitate kepada Lavenza. 

Untuk membantu tugas Akechi, Haru bertindak. Kalau kalian sudah bangkitin 3rd Persona Haru, dia bakal punya skill passive namanya Life Wall. Nah, gunakan skill ini, biar serangan magic Lavenza dan juga Physical Lavenza rpl ke Lavenza lagi. 

Di putaran ke dua fase 3, Lavenza bakal hilang resist untuk physical damage. Jadi ini kesempatan kalian buat memberikan technical damage+down kepada dia. Gunakan skill Haru yang One-shot Kill dan kemudian baton ke Joker. Kemudian tugas Kasumi di sini adalah memberikan wind damage dari benda yang kita beli di Tanaka's Shady Commodities. 

Kalau kalian membawa Haru ke sini, Lavenza bakal nyerang Haru. Nah, Futaba akan berfungsi buat ngelindungin Haru. Kadang Lavenza juga memberikan Megidolan, di mana skill ini bakal buat kalian langsung kalah dan Futaba juga akan ngelindungi kalian.Gunakan strategi yang sama untuk fase ini concentrate - debilitate - technical damage - baton pass to Joker - wind skill Kasumi - almighty attack.

Pada akhirnya kalian akan mengalahkan Lavenza di sini.

 


Komentar

Postingan Populer